Beranda Daerah BRIN Apresiasi Pembentukan BRIDA Kutai Kartanegara

BRIN Apresiasi Pembentukan BRIDA Kutai Kartanegara

252
0
BERBAGI

Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melakukan kunjungan kerja ke Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Rabu (18/10/23). Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat fungsi Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kukar, yang merupakan transformasi dari Badan Penelitian Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kukar.

Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah BRIN, Dr. Yopi, diterima oleh Kepala BRIDA Kukar, Maman Setyawan, beserta jajaran dan kepala perangkat daerah terkait di ruang eksekutif Kantor Bupati Kukar. Dr. Yopi mengapresiasi langkah Pemkab Kukar yang telah membentuk BRIDA sebagai upaya mendukung pengembangan riset dan inovasi daerah.

“BRIDA Kukar harus mampu mengkoordinasikan penyusunan rencana induk dan peta jalan kemajuan IPTEK (Ilmu Pengetahuan dan Teknologi) di daerah sesuai dengan ketentuan yang ada, yaitu Permendagri Nomor 7 Tahun 2023, Peraturan BRIN Nomor 5 Tahun 2023, dan Perpres 78 Tahun 2021,” ujar Dr. Yopi.

Dr. Yopi juga menekankan pentingnya sinkronisasi antara kegiatan BRIDA dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional – Daerah (RPJMN/D) tingkat provinsi-kabupaten. Selain itu, ia mengajak BRIDA untuk membangun ekosistem riset dan inovasi yang melibatkan semua lapisan masyarakat, mulai dari anak-anak di sekolah hingga level lebih tinggi.

“BRIN akan mendampingi BRIDA secara spasial dalam pemetaan ekosistem inovasi dan menyusun rencana induk IPTEK. Indikator apa yang paling penting dimasukkan untuk kemajuan IPTEK daerah harus ditentukan bersama,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala BRIDA Kukar, Maman Setyawan, menyambut baik kunjungan BRIN dan berkomitmen untuk menjalankan tugas pokok dan fungsi BRIDA sesuai dengan arahan dari Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah BRIN. Ia berharap kunjungan ini dapat meningkatkan sinergi antara BRIN dan BRIDA dalam mendorong kemajuan IPTEK di daerah.(ADV/Diskominfo Kukar)

Share Now

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here