Beranda Daerah Lahan 3 Hektar Disiapkan, Desa Kelekat Siap Bangun Pabrik Minyak Makan Merah

Lahan 3 Hektar Disiapkan, Desa Kelekat Siap Bangun Pabrik Minyak Makan Merah

43
0
BERBAGI
Kepala Desa Kelekat, Cawal saat diwawancara awak media

Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur – Desa Kelekat di Kecamatan Kembang Janggut akan segera memiliki pabrik minyak makan merah. Hal ini disampaikan oleh Kepala Desa Kelekat, Cawal, pada Kamis (4/4/2024).

Cawal menjelaskan bahwa lahan seluas tiga hektar telah disiapkan untuk pembangunan pabrik tersebut.
“Lahan ini akan dihibahkan kepada pemerintah daerah,” ujarnya.

Pembangunan pabrik ini merupakan usulan dari pemerintah desa atas potensi yang mereka lihat di wilayahnya.

“Kami melihat potensi yang ada di sana memungkinkan untuk dibangun pabrik minyak makan merah,” ungkap Cawal.

Pemerintah Desa Kelekat kemudian berkoordinasi dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kutai Kartanegara, dan mendapat respon positif.

“Pembangunan pabrik tersebut akan segera dilakukan oleh pemerintah daerah,” imbuh Cawal.

Diharapkan dengan adanya pabrik ini, dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat setempat.

“Pabrik ini diharapkan dapat membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat di Kecamatan Kembang Janggut, dan membantu kemajuan Desa Kelekat,” bebernya.

Pabrik minyak makan merah ini akan menjadi satu-satunya di Kecamatan Kembang Janggut.

Pembangunan pabrik minyak makan merah ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Kelekat dan sekitarnya. (Adv/Diskominfo Kukar)

Share Now

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here