Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur – Momen Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah dimanfaatkan oleh Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Pada Senin (17/6/2024), Edi Damansyah menyerahkan dua ekor sapi qurban di dua lokasi berbeda.
Sapi pertama diserahkan kepada Pondok Pesantren (Ponpes) Darussakinah di Desa Manunggal Jaya, Tenggarong Seberang. Sapi tersebut menjadi simbol kepedulian Edi Damansyah terhadap pendidikan agama dan santri di Kukar.
“Semoga qurban ini bermanfaat untuk para santri dan seluruh keluarga besar Ponpes Darussakinah,” tutur Edi Damansyah.
Di lokasi kedua, Edi Damansyah menyerahkan sapi qurban di Perumahan Korpri Desa Perjiwa, Tenggarong Seberang. Sapi ini merupakan wujud kepedulian Edi Damansyah terhadap masyarakat di lingkungan tempat tinggalnya.
“Saya berharap sapi qurban ini dapat dinikmati bersama oleh seluruh warga Perumahan Korpri Perjiwa,” ungkap Edi.
Kedua sapi qurban tersebut diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan rasa kepedulian antar sesama, khususnya di momen Idul Adha yang penuh berkah ini.
Santri dan warga Perumahan Korpri Perjiwa yang menerima sapi qurban tersebut menyambut dengan gembira dan mengucapkan terima kasih kepada Edi Damansyah. (Adv/Prokom Kukar)