Beranda Daerah Rendi Solihin Ajak Masyarakat Kukar Bersholawat dan Tingkatkan Ketaqwaan

Rendi Solihin Ajak Masyarakat Kukar Bersholawat dan Tingkatkan Ketaqwaan

57
0
BERBAGI
Wabup Kukar, Rendi Solihin dan ribuan warga bersholawat bersama

Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur – Ribuan masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) tampak khusyuk dalam lantunan sholawat dan doa pada acara “Kukar Bersholawat Jilid III” yang digelar di Kecamatan Tenggarong, Sabtu (30/6/2024).

Acara tersebut dipimpin oleh alim ulama ternama, Habib Ali Zainal Abidin Assegaf, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin, beserta jajaran pemerintah kabupaten, TNI, dan Polri.

Kukar Bersholawat merupakan agenda tahunan yang telah digagas sejak tahun 2023 dan selalu mendapatkan antusiasme tinggi dari masyarakat.

Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin

“Kukar Bersholawat menjadi momen untuk mengagungkan kebesaran Allah SWT, serta sebagai wujud rasa syukur atas rezeki dan banyak hal yang menaungi masyarakat,” ujar Rendi Solihin dalam sambutannya.

Lebih lanjut, Rendi menyampaikan bahwa di tengah situasi bangsa dan daerah saat ini, doa bersama menjadi penting untuk memohon keberkahan, kebaikan, dan perlindungan dari Allah SWT.

“Kami juga meminta doa agar bisa mengemban tugas dengan baik, serta amanah,” imbuhnya.

Acara Kukar Bersholawat Jilid III ini diharapkan dapat mempererat persatuan dan kesatuan masyarakat Kukar, serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. (Adv/Prokom Kukar)

Share Now

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here